Senin, 14 November 2011

BAC YOUTH OUTBOUND PROGRAM (BE YOU) 2011


BAC Youth Outbound adalah program yang dilaksanakan setahun sekali oleh Batam adventure club. Yaitu program outbound yang dilaksanakan sendiri oleh BAC dan mengundang peserta dari Badan serta lembaga yang pernah bekerja sama dengan BAC.
Untuk tahun 2011 ini kita mengundang sekitar 20 lembaga. Dan kali ini BAC memilih lokasi Pantai Tanjung Pinggir sekupang sebagai tempat pelaksanaan. lokasi ini selain mempunyai pantai yang menarik dengan view kota singapura serta memiliki hutan yang cukup baik. berikut ini beberapa foto dari acara tersebut.

Type your summary hereType rest of the post here
Read More......

Rabu, 09 November 2011

Cara mengatasi dingin di gunung


Suhu dingin di ketinggian gunung berbeda dengan kondisi dingin di bawah, apalagi jika malam hari menjelang. Untuk beberapa gunung, suhu di atas gunung bisa mencapai 0 derajat celcius, dan suhu ekstrem di gunung sangat berbahaya bagi kita, jika kita tak pandai mengantisipasinya dengan baik. Dan biasanya jika kita dalam pendakian gunung, untuk sedikit meredakan rasa dingin, kita akan memakai jaket yang tebal dan membuat api unggun, tetapi apakah cara itu berkhasiat manjur?



Banyak dari para pendaki yang mempunyai penyakit alergi terhadap dingin, bila terkena hawa atau suhu yang dingin tubuh mereka langsung timbul bintik - bintik merah di sekujur tubuhnya. Penyakit ini sering sekali terjadi bila berada di tempat yang dingin, untuk menghilangkannya cukup oleskan minyak kayu putih atau sejenisnya yang bisa membuat hangat, dan sebaiknya tidak di oleskan balsam karena justru akan menambah rasa dingin tersebut, kebanyakan balsam mengandung zat menthol yang mempunyai efek dingin.



Tips - tips untuk menghadapi dan menghilangkan rasa dingin di atas gunung:



1. Sebaiknya melakukan aklimatisasi ( penyesuaian tubuh terhadap suhu dan kondisi alam sekitar sebelum melakukan pendakian ) terlebih dahulu.

2. Buatlah api unggun kecil untuk menghangatkan tubuh di malam hari.

3. Meminum - minuman hangat seperti wedang jahe, teh, dan lain - lain untuk menghangatkan tubuh, tetapi jangan sekali - kali meminum - minuman keras di atas gunung karena akan berakibat fatal. Alkohol memang dapat melebarkan pembuluh darah sehingga aliran darah dapat menjadi lebih lancar, sehingga akan menimbulkan efek hangat, namun jangan lupa alkohol juga dapat membuat kita kehilangan kesadaran, dan hal ini sangat jauh lebih berbahaya daripada rasa dingin itu sendiri!!. sudah terlalu banyak pendaki yang mati sia - sia karena kebodohan ini.

4. Memakan-makanan hangat dengan perhitungan protein dan karbohidrat yang lebih tinggi, supaya badan tetap merasa hangat dan kondisi badan tetap terjaga.

5. Pakailah pakaian yang tebal seperti jaket, sweater, dan lain - lain, karena akan terasa hangat di suhu yang dingin.

6. Jangan sekali - sekali memakai pakaian berbahan dasar jeans, selain memberatkan, menyita kalori terlalu banyak akibat tidak leluasa bergerak, menyulitkan saat basah, jeans juga tidak dapat menahan dingin dengan sempurna.

7. Istirahat yang cukup dan tidak memforsir diri di luar jangkauan daya tahan tubuh, istirahat yang kurang dapat membuat kesadaran kita semakin berkurang, hal ini juga dapat berefek pada rasa dingin yang semakin menyerang.



Trik - trik tidur di suhu yang dingin.



Banyak dari para pendaki yang bagaimana cara menghilangkan dingin sewaktu tidur dalam pendakian gunung. Perhatikan baik - baik bahwa dingin lebih menyerang ke titik - titik berikut ini: telinga, telapak tangan dan jari, kemudian pergelangan kaki sampai ke jari, pastikan bagian - bagian ini tertutup rapat. Pakailah kaus kaki tebal saat tidur atau istirahat, sarung tangan, kupluk, jaket dan masih banyak lagi, yang bisa membuat hangat pada waktu tidur. Bisa juga dengan cara berhimpit - himpitan pada saat tidur, cara ini juga ampuh digunakan untuk menghilangkan rasa dingin waktu tidur. Dengan cara berhimpit - himpitan atau merapatkan tubuh sesama teman, kita bisa merasakan hangat yang keluar dari dalam tubuh kita. Cara itu yang biasa dipakai oleh para pendaki untuk menghilangkan rasa dingin pada saat kita tidur. Berhimpitan tentu dengan tetap memakai jaket tebal, jika tidak, atau justru malah telanjang, bisa jadi bencana kedua!



Pastikan untuk tidak lupa memperhatikan sistem udara dan membuat saluran air di sekitar tenda sebelum kita tidur, tak peduli apakah kita memakai jaket super tebal atau kaus kaki dobel, itu tak akan berpengaruh kalau tenda kita tergenang air hujan. Menaruh daun - daun kering yang banyak dibawah tenda juga lumayan membantu, selain menambah empuk dasar tenda, juga membuat tenda tidak bersentuhan langsung dengan tanah yang dingin dan lembab. Bila hendak menyalakan Api Unggun sebaiknya perhatikan benar unsur kayu dan arah apinya, biji pinus yang terbakar kadang dapat meledak dan terlontar ke tenda, sehingga berpotensi kebakaran.



Membawa termos kecil juga dapat membantu menjaga air tetap hangat lebih lama, sehingga tidak bolak - balik memasak air, yang malah membuat kita semakin kedinginan. Bila tak merasa repot, bisa membawa termos yang agak besar, hingga lebih banyak muatan air panasnya, atau ada yang ingin membawa panci? Silahkan.



Semoga tips dan cara mengatasi dingin di gunung bisa membantu dan menambah pengetahuan tentang tehnik survival yang terkadang kita abaikan dan menganggap ringan. Selamat berpetualang!



http://www.belantaraindonesia.org
Type rest of the post here
Read More......

Senin, 07 November 2011

Motivasi


Ada seseorang saat melamar kerja, memungut sampah kertas di lantai ke dalam tong sampah,
dan hal itu terlihat oleh peng-interview, dan dia mendapatkan pekerjaan tersebut.

Ternyata untuk memperoleh penghargaan sangat mudah, cukup memelihara kebiasaan yang baik.
Ada seorang anak menjadi murid di toko sepeda.
Suatu saat ada seseorang yang mengantarkan sepeda rusak untuk diperbaiki di toko tsb.
Selain memperbaiki sepeda tsb, si anak ini juga membersihkan sepeda hingga bersih mengkilap.
Murid-murid lain menertawakan perbuatannya.
Keesokan hari setelah sang empunya sepeda mengambil sepedanya, si adik kecil ditarik/diambil kerja di tempatnya.

Ternyata untuk menjadi orang yang berhasil sangat mudah, cukup punya inisiatif sedikit saja
Seorang anak berkata kepada ibunya: “Ibu hari ini sangat cantik.
Ibu menjawab: “Mengapa?
Anak menjawab: “Karena hari ini ibu sama sekali tidak marah-marah.
Ternyata untuk memiliki kecantikan sangatlah mudah, hanya perlu tidak marah-marah.

Seorang petani menyuruh anaknya setiap hari bekerja giat di sawah.
Temannya berkata: “Tidak perlu menyuruh anakmu bekerja keras, Tanamanmu tetap akan tumbuh dengan subur.
Petani menjawab: “Aku bukan sedang memupuk tanamanku, tapi aku sedang membina anakku.
Ternyata membina seorang anak sangat mudah, cukup membiarkan dia rajin bekerja.

Seorang pelatih bola berkata kepada muridnya: “Jika sebuah bola jatuh ke dalam rerumputan, bagaimana cara mencarinya?
Ada yang menjawab: “Cari mulai dari bagian tengah.
” Ada pula yang menjawab: “Cari di rerumputan yang cekung ke dalam.
” Dan ada yang menjawab: “Cari di rumput yang paling tinggi.
Pelatih memberikan jawaban yang paling tepat: “Setapak demi setapak cari dari ujung rumput sebelah sini hingga ke rumput sebelah sana .
Ternyata jalan menuju keberhasilan sangat gampang,
cukup melakukan segala sesuatunya setahap demi setahap secara berurutan, jangan meloncat-loncat.

Katak yang tinggal di sawah berkata kepada katak yang tinggal di pinggir jalan: “Tempatmu terlalu berbahaya, tinggallah denganku.”
Katak di pinggir jalan menjawab: “Aku sudah terbiasa, malas untuk pindah.”
Beberapa hari kemudian katak “sawah” menjenguk katak “pinggir jalan” dan menemukan bahwa si katak sudah mati dilindas mobil yang lewat.
Ternyata sangat mudah menggenggam nasib kita sendiri, cukup hindari kemalasan saja.

Ada segerombolan orang yang berjalan di padang pasir, semua berjalan dengan berat, sangat menderita,
hanya satu orang yang berjalan dengan gembira. Ada yang bertanya: “Mengapa engkau begitu santai?”
Dia menjawab sambil tertawa: “Karena barang bawaan saya sedikit.”
Ternyata sangat mudah untuk memperoleh kegembiraan, cukup tidak serakah dan memiliki secukupnya saja

Hidup itu SULIT, mengapa kita harus membuatnya menjadi lebih SULIT lagi ?

Type rest of the post here
Read More......

Kisah 2 tukang sol sepatu


Mang Udin, begitulah dia dipanggil, seorang penjual jasa perbaikan sepatu yang sering disebut tukang sol. Pagi buta sudah melangkahkan kakinya meninggalkan anak dan istrinya yang berharap, nanti sore hari mang Udin membawa uang untuk membeli nasi dan sedikit lauk pauk. Mang Udin terus menyusuri jalan sambil berteriak menawarkan jasanya. Sampai tengah hari, baru satu orang yang menggunakan jasanya. Itu pun hanya perbaikan kecil.
Perut mulai keroncongan. Hanya air teh bekal dari rumah yang mengganjal perutnya. Mau beli makan, uangnya tidak cukup. Hanya berharap dapat order besar sehingga bisa membawa uang ke rumah. Perutnya sendiri tidak dia hiraukan.
Di tengah keputusasaan, dia berjumpa dengan seorang tukan sol lainnya. Wajahnya cukup berseri. “Pasti, si Abang ini sudah dapat uang banyak nich.” pikir mang Udin. Mereka berpapasan dan saling menyapa. Akhirnya berhenti untuk bercakap-cakap.
“Bagaimana dengan hasil hari ini bang? Sepertinya laris nich?” kata mang Udin memulai percakapan.
“Alhamdulillah. Ada beberapa orang memperbaiki sepatu.” kata tukang sol yang kemudian diketahui namanya Bang Soleh.
“Saya baru satu bang, itu pun cuma benerin jahitan.” kata mang Udin memelas.
“Alhamdulillah, itu harus disyukuri.”
“Mau disyukuri gimana, nggak cukup buat beli beras juga.” kata mang Udin sedikit kesal.
“Justru dengan bersyukur, nikmat kita akan ditambah.” kata bang Soleh sambil tetap tersenyum.
“Emang begitu bang?” tanya mang Udin, yang sebenarnya dia sudah tahu harus banyak bersyukur.
“Insya Allah. Mari kita ke Masjid dulu, sebentar lagi adzan dzuhur.” kata bang Soleh sambil mengangkat pikulannya.
Mang udin sedikit kikuk, karena dia tidak pernah “mampir” ke tempat shalat.
“Ayolah, kita mohon kepada Allah supaya kita diberi rezeki yang barakah.”
Akhirnya, mang Udin mengikuti bang Soleh menuju sebuah masjid terdekat. Bang Soleh begitu hapal tata letak masjid, sepertinya sering ke masjid tersebut.
Setelah shalat, bang Soleh mengajak mang Udin ke warung nasi untuk makan siang. Tentu saja mang Udin bingung, sebab dia tidak punya uang. Bang Soleh mengerti,
“Ayolah, kita makan dulu. Saya yang traktir.”
Akhirnya mang Udin ikut makan di warung Tegal terdekat. Setelah makan, mang Udin berkata,
“Saya tidak enak nich. Nanti uang untuk dapur abang berkurang dipakai traktir saya.”
“Tenang saja, Allah akan menggantinya. Bahkan lebih besar dan barakah.” kata bang Soleh tetap tersenyum.
“Abang yakin?”
“Insya Allah.” jawab bang soleh meyakinkan.
“Kalau begitu, saya mau shalat lagi, bersyukur, dan mau memberi kepada orang lain.” kata mang Udin penuh harap.
“Insya Allah. Allah akan menolong kita.” Kata bang Soleh sambil bersalaman dan mengucapkan salam untuk berpisah.
Keesokan harinya, mereka bertemu di tempat yang sama. Bang Soleh mendahului menyapa.
“Apa kabar mang Udin?”
“Alhamdulillah, baik. Oh ya, saya sudah mengikuti saran Abang, tapi mengapa koq penghasilan saya malah turun? Hari ini, satu pun pekerjaan belum saya dapat.” kata mang Udin setengah menyalahkan.
Bang Soleh hanya tersenyum. Kemudian berkata,
“Masih ada hal yang perlu mang Udin lakukan untuk mendapat rezeki barakah.”
“Oh ya, apa itu?” tanya mang Udin penasaran.
“Tawakal, ikhlas, dan sabar.” kata bang Soleh sambil kemudian mengajak ke Masjid dan mentraktir makan siang lagi.
Keesokan harinya, mereka bertemu lagi, tetapi di tempat yang berbeda. Mang Udin yang berhari-hari ini sepi order berkata setengah menyalahkan lagi,
“Wah, saya makin parah. Kemarin nggak dapat order, sekarang juga belum. Apa saran abang tidak cocok untuk saya?”
“Bukan tidak, cocok. Mungkin keyakinan mang Udin belum kuat atas pertolongan Allah. Coba renungkan, sejauh mana mang Udin yakin bahwa Allah akan menolong kita?” jelas bang Soleh sambil tetap tersenyum.
Mang Udin cukup tersentak mendengar penjelasan tersebut. Dia mengakui bahwa hatinya sedikit ragu. Dia “hanya” coba-coba menjalankan apa yang dikatakan oleh bang Soleh.
“Bagaimana supaya yakin bang?” kata mang Udin sedikit pelan hampir terdengar.
Rupanya, bang Soleh sudah menebak, kemana arah pembicaraan.
“Saya mau bertanya, apakah kita janjian untuk bertemu hari ini, disini?” tanya bang Soleh.
“Tidak.”
“Tapi kenyataanya kita bertemu, bahkan 3 hari berturut. Mang Udin dapat rezeki bisa makan bersama saya. Jika bukan Allah yang mengatur, siapa lagi?” lanjut bang Soleh. Mang Udin terlihat berpikir dalam. Bang Soleh melanjutkan, “Mungkin, sudah banyak petunjuk dari Allah, hanya saja kita jarang atau kurang memperhatikan petunjuk tersebut. Kita tidak menyangka Allah akan menolong kita, karena kita sebenarnya tidak berharap. Kita tidak berharap, karena kita tidak yakin.”
Mang Udin manggut-manggut. Sepertinya mulai paham. Kemudian mulai tersenyum.
“OK dech, saya paham. Selama ini saya akui saya memang ragu. Sekarang saya yakin. Allah sebenarnya sudah membimbing saya, saya sendiri yang tidak melihat dan tidak mensyukurinya. Terima kasih abang.” kata mang Udin, matanya terlihat berkaca-kaca.
“Berterima kasihlah kepada Allah. Sebentar lagi dzuhur, kita ke Masjid yuk. Kita mohon ampun dan bersyukur kepada Allah.”
Mereka pun mengangkat pikulan dan mulai berjalan menuju masjid terdekat sambil diiringi rasa optimist bahwa hidup akan lebih baik.

Type rest of the post here
Read More......

Tetaplah tersenyum



Bila kondisi hari ini masih seperti kemarin di mana harapan belum menjelma menjadi nyata. Tetaplah tersenyum. Bukan berarti Allah mengabaikan doa-doa kita. Kita tahu, Allah adalah Dzat Yang Maha Mengabulkan doa-doa hamba-Nya.

“Berdoalah kepada-Ku niscaya Aku akan mengabulkannya…” (QS Al mu'min:60).

Tak ada yang dapat meragukan janji-Nya. Doa kepada-Nya ibarat sebuah investasi. Tak akan pernah membuat investornya merugi. Karena penjaminnya adalah Dzat Yang Maha Pemurah, Yang Maha Berkuasa atas segala sesuatu. Dzat Yang Maha Welas Asih itu, tak akan pernah ingkar janji. Tidak akan sia-sia munajat yang kita mohonkan pada-Nya, baik di waktu siang apalagi di sepertiga malam. Ketika lebih banyak makhluk-Nya pulas, dalam dekapan dinginnya malam dan hangatnya selimut tebal.

Bila belum ada perubahan berarti tentang rencana-rencana kita, tetaplah tersenyum. Allah lebih mengetahui apa-apa yang baik untuk kita. Yakinlah, bahwa:

“Sesuatu yang telah ditentukan oleh Allah pasti akan datang, maka janganlah kalian minta untuk disegerakan.” (QS An Nahl:1).

Allah Maha Mengetahui kapan sesuatu pas untuk kita, baik dalam sisi timing maupun momentnya. Allah, Pencipta alam raya ini, adalah sutradara hebat, yang tidak akan membiarkan kita terpuruk dalam keburukan. Selama kita yakin akan kekuasaan-Nya, yakin akan kasih sayang-Nya.

Jika semua serasa mandeg, tak ada kemajuan berarti. Tetaplah juga tersenyum. Allah punya cara sendiri untuk membuat kita senantiasa dekat dengan-Nya. Mungkin, semua ini dibuat-Nya untuk kita agar kita senantiasa hanyut dalam sujud-sujud panjang di penghujung malam. Senantiasa larut dalam tangis penuh harap, dalam buaian doa-doa panjang nan khuyuk.

Semua tak akan tersia-sia begitu saja. Allah, mencatat setiap upaya yang kita lakukan dan doa yang kita panjatkan. Segala sesuatu yang kita perbuat, sekecil apa pun itu, akan menuai balasan di sisi-Nya kelak. Niatkan semuanya hanya untuk meraih ridha-Nya, agar perjuangan hebat ini tak hanya bermakna sementara. InsyaAllah kita akan memetik buahnya kelak, di waktu yang telah Ia tentukan.

Dunia ini fana. Tak ada yang kekal didalamnya. Pun perjuangan ini, pengorbanan ini, juga kesulitan ini. InsyaAllah, suatu hari nanti, harapan akan berbuah kebahagiaan. Akan menjelma menjadi kemudahan. Karena, sekali lagi, Allah telah menjamin:

“Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.” (QS Al Insyirah: 5-6)

“Allah pasti akan memberikan kemenangan atau mengadakan keputusan yang lain dari sisi-Nya.” (QS Al Maidah:52)

Tetaplah berbaik sangka kepada-Nya. Tetaplah berharap sepenuh hati kepada-Nya. Tetaplah gantungkan asa setinggi apa pun itu, hanya kepada-Nya. Sekali lagi, hanya kepada-Nya.

“Sesungguhnya, rahmat Allah amat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik.” (QS Al A'raf: 56)

“…Janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah, melainkan kaum yang kafir.” (QS Yusuf: 87).

Dan, jika akhirnya harapan tidak menjelma seperti yang kita idamkan, tetaplah terus berbaik sangka kepada Tuhan Yang Maha Mengetahui. Karena,

“Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi pula kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu. Allah mengetahui, sedangkan kamu tidak mengetahui.” (QS Al Baqarah: 216).

Teruslah berjuang. Demi sebuah azzam yang dipancangkan untuk meraih ridho Ilahi Robbi.

Wallohua'lam bishshowwab.


Type rest of the post here
Read More......

Jumat, 04 November 2011


Manfaat Hutan

Manfaat hutan sangat penting bagi kehidupan manusia. Coba bandingkan, manusia pada jaman dahulu, mencari makan dengan cara berburu dan mengumpulkan tanaman liar di hutan. Mereka juga tinggal di hutan, menjadi bagian alami dari hutan. Manusia sekarang ini lebih memperhatikan hutan, karena faktor: manfaat ekonomi manfaat hiburan dan manfaat bagi lingkungan.


MANFAAT EKONOMI

Hutan menghasilkan beberapa produk. Kayu gelondongan dapat diolah menjadi kayu, kayu lapis, bantalan kereta api, papan, kertas. Rotan dapat digunakan untuk furniture. Hutan dapat juga menghasilkan minyak dan berbagai produk lainnya, latex dapat digunakan untuk membuat karet, terpentin, berbagai jenis lemak, getah, minyak, dan lilin. Bagi masyarakat pedalaman binatang dan tanaman hutan menjadi sumber makanan pokok mereka. Tidak seperti sumber alam lainnya misal batubara, minyak, dan tambang mineral, sumber alam yang berasal dari hutan dapat tumbuh kembali, sejauh manusia dapat memperhitungkan pengelolaannya.

MANFAAT HIBURAN

Keindahan alam dan kedamaian di dalam hutan dapat menjadi hiburan yang sangat luar biasa dan langka. Mengamati burung atau hewan langka menjadi kegiatan yang sangat menarik. Beberapa hutan dapat dimanfaatkan untuk berkemah, hiking dan berburu. Banyak juga yang hanya menikmati suasana dan bersantai di keheningan yang menyertai keindahan alam.

MANFAAT BAGI LINGKUNGAN

Hutan membantu konservasi dan memperbaiki lingkungan hidup dalam berbagai bentuk. Misalnya hutan membantu menahan air hujan, sehingga mencegah tanah longsor dan banjir, air hujan diserap menjadi air tanah yang muncul menjadi mata air bersih yang mengalir membentuk sungai, danau, dan untuk air sumur.

Tumbuhan hijau membantu memperbaiki lapisan atmosfir menghasilkan oksigen yang sangat diperlukan oleh mahkluk hidup dan mengambil karbondioksida dari udara. Jika tumbuhan hijau tidak menghasilkan oksigen lagi, maka hampir semua kehidupan akan berhenti. Jika karbondioksida bertambah banyak di atmosfer hal ini dapat merubah iklim di bumi secara drastis.

Hutan menjadi tempat tinggal beberapa jenis tanaman dan binatang tertentu yang tidak bisa hidup di tempat lainnya. Tanpa hutan berbagai tumbuhan dan hewan langka akan musnah.

Type your summary hereType rest of the post here Read More......

Kamis, 03 November 2011

Melatih Daya Ingat



Anda ingin lebih cerdas, pikirn lebih jernih, punya kosentrasi yang lebih baik dan penalaran yang tajam? Menurut riset baru tentang otak, keinginan ini bisa tercapai. Menurut Elisa S. lottor, Ph.D., dalam buku Female and Forgetful, para ahli menemukan, peran terbesar dalam menciptkan kekuatan otak yang hebat, ingatan yang baik, dan bahkan IQ lebih tinggi adalah pilihan gaya hidup, bukan genetika. Studi membuktikan dugaan para ahali selama ini, bahwa otak itu seperti otot-otot lainnya. Kita bisa mengembangkan otak, membuatnya lebih tajam secara mental dan lebih cepat menyerap informasi baru. Berikut, hal-hal yang dapat dilakukan.

Makan Sarapan yang Mengandung Lemak
Contohnya donat, sebuahstudi baru menunjukkan, makanan sarapan yang mengandung sedikit lemak dapat meningkatkan ingatan. Para periset menyuruh sejumlah relawan yang diteliti untuk puasa semalam, lalu keesokannya disuruh makan sarapan yang mengandung lemak, karbohidrat, dan protein. Orang-orang yang makan donat mendapat nilai tinggi untuk kemampua otak. Sebabnya adalah, otak memperlakukan lemak sebagai bahan bakar yang bisa langsung diakses.
Kiat menguatkan otak : Di pagi hari, kita memerlukan peningkatan ekstra. Kosumsi makanan yang mengandung sedikit lemak atau makan roti dioles krim keju.

Permainan Bingo
Bingo (permainan dengan mencocokan angka) menggunakan banyak kosentrasi, pola pengenalan dan kecepatan dalam menghadapi ketegangan. Ini adalah keterampilan yang membuat otak tetap tajam. Semakin banyak main bingo, otak akan semakin tajam. Para pemain bingo yang umurnya lebih tua mendapatkan hasil yang lebih baik pada sejumlah tes mental dibanding dengan pemain yang umurnya lebih muda.
Kiat menguatkan otak : Beli Bingo dan ajak temanmu atau keluarga main sekali seminggu.

Tidur Siang
Sekitar pukul 3 siang, kita umumnya mengantuk. Kira-kira jam 8 sesudah bangun, terjadi penurunan dalam jam tubuh yang dapat mempengaruhi kemampuan-kemampuan yang konitif. Kabar baiknya, menurut James Maas, Ph.D., dalam buku Power Sleep, hal ini bisa diatasi. Para ahli menemukan, hanya tidur siang 10 menit atau meditasi, bisa mengembalikann kinerja otak ke tingkat normal. Lebih lama dari itu dapt menyebabkan grogi. Kurang dari itu tak akan mendapatkan khasiat ini.
Kiat menguatkan otak : Jika Anda di rumah, Maas menyarankan mengatur jam weker 10 menit. Jika Anda bekerja, pejamkan mata. Bayangkan pemandangan alam yang tenang dan rileks hanya selama 10 menit.

Kunyah Permen Karet
Para periset menemukan, subyek yang mengunyah permen karet mendapatkan skor yang lebih tinggi 35% tes ingatan dari pada yang tidak. Para ahli belum mnemukan, apa yang membuat permen karet ini beitu efektif. Diduga, mengunyah berulang-ulangpermukaan yang kenyal meningkatkan denyut jantung, mengirim lebih banyak oksigen ke otak.
Kiat menguatkan otak : sediakan permen karet dan kunyah setiap kali diperlukan.

Nutrient yang Membuat lebih Cerdas
Para ahli menemukan orang-orang yang mendapakan paing banyak choline, sejenis asam amino alamiah yang antara lain terdapat di dalam daging sapi, kunig telur, mempunyai otak yang lebig cerdas dan berfikir lebih cepat. Diet rendah lemak membuat orang-orang tidak mendapatkan kecukupan choline. Begitu menurut Jean Carper dalam buku Food: Your Miracle Medicine.
Kiat menguatkan otak : choline bisa didapatkan antara lain dengan makan kuning telur, daging, ikan, dan susu. Tapi sebagian ahli menyarankan mendapatkannya dalam bentuk suplemen. Seperti biasa, sebelum meminum suplemen apa pun, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter Anda.

Bicara
Anda mungkin pernah mendengar, untuk menjaga otak tetap tajam, kita harus melatihnya dengan hal-hal seperti isi teka-teki silang dan membaca. Kini ada saran yang lebih baik lagi. Hany dengan ngobrol dengan teman bisa mendatangkan hasil yang lebih baik. Para ahli yang meneliti 3.617 orang menemukan adanya hubungan yang jelas antar sosialisasi dan fungsi otak. Partisipasi dari segala golongan usia yang paling banyak bergaul mengalami gangguan kognitif yang paling rendah kedati pun banyak banyak melatih otak. Dugaan kebanyakan orang bahwa ngobrol tidak memerlukan upaya mental ternyata salah. Scan otak menunjukkan, percakapan riangan mangaktifkan bagian khusus dari otak yang menunjukkan mengrahkan upaya hebat.
Kiat menggunakan otak : Ngobrol dengan teman lewat telepon atau undang untuk makan malam. Cara ini bisa menjaga otak tetap muda dalam waktu lama.

Jalan Cepat
Para ahli menyuruh subyek jalan kaki cepat selam 15 menit, 3 kali seminggu. Orang-orang yang jalan kaki mengalami peningkatan fungsi otak sampai 15%. Mereka lebih mampu membuat koneksi, mengerjakan berbagai tugas dan mengabaikan gangguan. Studi-studi juga menemukan, sesudah olah raga aerobic selama 45 menit, 3 kali seminggu, kinerja mental meningkat sampai 25%. Olah raga bukan hanya meningkatkan pertumbuhan sel-sel sarat baru di dalam otak, juga mengalirkan lebih banyak darah dan okesigen ke otak untuk membuatnya lebih cerdas.
Kiat menguatkan otak : Sebuah studi menunjukkan, orang-orang yang berkemungkinan paling besar tetap menjalankan jalan kaki adalah juga melakukan sesuatu yang menyenangkan pada saat bersamaan: mendengarkan music, ngobrol dengan anak, atau sambil dengan cuci mata.

Dapatkan Tryptophan
Zat kimia yang antara lain terdapat di dalam daging kalkun, ini dapat menjaga ingatan tetap tajam para riset menemukan, jika kadar tryptophan meningkat, para subyek mendapatkan nilai yang lebih tinggi dalam tes menginngat dan tes pengenalan. Penyebabnya adalah tryptophan menghasilkan serotonim, sejenis neurotransmitter yang meredakan stres. Studi-studi menunjukkan, hanyas sedikit stres saja dapat mengganggu ingatan.
Kiat menguatkan otak : Makan kalkun untuk makan siang. Tapi jangan makan berlebihan. Lebih dari 8 ons menghasilkan cukup banyak tryptophan yang membuat ngantuk.


Type your summary hereType rest of the post here Read More......

Rabu, 02 November 2011

Alam Batam 2 (Landscape of Batam Island 2)









Selain kekayaan laut yang tak terhingga batam juga mempunyai kekayaan alam lain yaitu hutan. Hutan di propinsi yang mempunyai pulau paling banyak di Nusantara ini tidak seperti di daerah lain yang mempunyai kawasan yang lebih luas. Namun kondisi hutan yang masih alami sangat cocok untuk kegiatan Hiking atau lintas alam. ada beberapa daerah yang masih mempunyai sumber mata air serta sungai yang mengalirkan air khas dari hutan perbukitan. berikut ini beberapa foto hutan dari kegiatan Hiking kita.



Type your summary hereType rest of the post here Read More......

Memudahkan Urusan Orang lain


Hore, Hari Baru! Teman-teman.

Ini adalah salah satu kalimat

paling popular diantara kita;”Jika bisa di bikin sulit, mengapa dibuat mudah…?”

Awalnya kita hanya menganggap itu sebagai sindiran. Lalu berubah menjadi

guyonan. Kemudian berevolusi menjadi kebiasaan yang menggoda kita untuk

melakukannya juga. Maka tidak heran jika semakin hari, semakin jarang kita

temukan orang-orang yang melayani dengan semangat untuk memudahkan urusan orang

lain. Cobalah ingat-ingat kembali, mana yang lebih banyak Anda rasakan;

pelayanan yang memudahkan urusan Anda atau sebaliknya?

Istri saya memiliki

pengalaman menarik. Suatu ketika dia menemani ibunya untuk kebutuhan pelayanan

kesehatan di tempat yang jauh. Dia sudah membawa ibu kami ke berbagai tempat,

sehingga mempunyai referensi pelayanan dari pengalaman sebelumnya. Di tempat

terakhir ini, dia mendapatkan pengalaman berbeda. Sebagai orang baru dia tidak

mengenal budaya setempat. Bukan itu saja, beberapa kelengkapan administrasi

tidak terbawa pula. Apa yang terjadi? Dia diminta untuk duduk di ruang tunggu, sedangkan

‘semua urusan’ ditangani oleh seseorang yang melayaninya di tempat itu. “Kenapa

sih tempat kita sendiri aku tidak menemukan pelayanan seperti ini?” begitulah

kalimat yang dilontarkannya. Jawabannya sederhana saja; kita tidak terbiasa

untuk memudahkan urusan orang lain. Bagi Anda yang tertarik untuk menemani saya

belajar memudahkan urusan orang lain, saya ajak untuk memulainya dengan

menerapkan 5 prinsip Natural Intellligence berikut ini:

1. Mulailah dengan tujuan yang tepat dalam

bekerja.Apa tujuan Anda bekerja?.

Uang? Bagus. Namun berhati-hati dengan efek sampingnya. Misalnya, meminta

imbalan yang tidak seharusnya Anda terima. Terimalah hanya uang yang memang

sudah menjadi hak Anda. Uang sering menjadi ukuran ‘seberapa bersedianya kita memudahkan

urusan orang lain”. Maka bekerja dengan tujuan uang, bisa menjadikan kita orang

yang benar atau salah. Bagaimana kalau kita mengganti tujuan bekerja itu dari

sekedar uang, menjadi ‘ibadah’? Dengan niat itu Anda sudah pasti mendapatkan

uang yang menjadi hak Anda sepenuhnya. Tidak akan dikurangi. Dan dengan niat

ibadah itu, kita bisa memposisikan diri untuk melayani. Maka bagi orang yang

niatnya bekerja adalah ibadah, sangat mudah untuk memudahkan urusan orang lain.

Karena dalam ibadah, kinerja kita tercermin dari kemudahan yang dirasakan oleh

orang-orang yang kita layani. Jika didalam hati kita masih ada bisikan untuk ‘melambat-lambatkan’

yang bisa cepat, mungkin niat bekerja kita belum tepat. Jika dalam bekerja kita

‘mengabaikan kepentingan orang lain’, mungkin niat kita masih salah. Jika kita hanya

mau memudahkan urusan orang lain jika dan hanya jika mereka memberi ‘imbalan’

tambahan diluar hak kita; maka boleh jadi; tujuan kita dalam bekerja belum

diubah menjadi ‘ibadah’.

2. Bangunlah reputasi yang baik untuk diri sendiri. Mari kita

coba perhatikan semua orang atau semua departemen di kantor kita. Ada

departemen yang mudah untuk diajak bekerja sama. Ada juga departemen yang semua

orang juga tahu betapa sulitnya untuk bekerjasama dengan mereka.Kita juga bisa melihat hal

itu di tingkat individu. Ada orang-orang yang kita semua kenal dia sebagai

pribadi yang senang sekali menolong orang lain. Ada yang dikenal sebagai orang

usil. Ada yang pemarah. Rajin. Malas. Dan ada pula orang-orang yang dikenal

sebagai orang yang paling gemar menyusahkan orang lain. Kata ‘dikenal’ yang

saya sebut berulang-ulang itu mengindikasikan reputasi. Sebab reputasi merujuk

kepada “bagaimana kualitas pribadi seseorang ‘dikenal’ oleh orang lain”. Selalu

bersedia memudahkan urusan orang lain adalah salah satu kualitas yang mutlak

harus dimiliki oleh siapa pun yang ingin memiliki reputasi yang baik. Mengapa?

Karena reputasi kita dinilai oleh orang lain, bukan kita sendiri yang mengklaimnya.

Apakah Anda ingin memiliki reputasi pribadi yang baik? Jika ya, maka mulailah

dengan membiasakan diri untuk memudahkan urusan orang lain.

3. Tetaplah menegakkan prosedur dan kedisiplinan. Kadang-kadang

kita suka menjerumuskan diri kedalam sudut pandang negatif. “Kalau kita

memudahkan urusan orang lain berarti kita melanggar prosedur,” kita bilang. Kita

berpikir begitu, mungkin karena kita belum bisa keluar dari kebiasaan buruk

untuk melanggar prosedur. Padahal, memudahkan urusan orang lain tidak selalu

harus melanggar prosedur. Justru untuk memudahkan urusan orang lain, kita harus

menegakkan prosedur; baik yang tertulis maupun yang sudah menjadi norma umum.

Misalnya, first come, first serve. Yang pertama datang, itulah yang dilayani.

Atau mengacu kepada KPI. Misalnya, dokumen di meja kita harus segera keluar

paling lambat dalam 1 hari. Semua permintaan disposisi dari departemen lain

harus sudah selesai selambat-lambat dalam 3 hari. Justru dengan mengikuti

prosedur itu kita bisa memudahkan urusan orang lain, karena prosedur dibuat

untuk memudahkan urusan semua orang. Jika

ada orang yang menegur Anda karena menegakkan prosedur, Anda tidak akan pernah

dipersalahkan.

4. Gunakan judgement profesional dan buatlah pengecualian. Prosedur

di perusahaan tidak selalu bisa mengakomodasi situasi khusus. Orang-orang yang

tugasnya berhubungan dengan pihak luar tahu benar tentang hal ini. Sayangnya,

seringkali tidak dimengerti oleh orang-orang supporting function. Makanya, orang

yang berhubungan dengan pihak luar sering tergencet diantara kewajiban untuk

melayani pihak luar dengan kengototan membabi buta orang dalam. Jika Anda yang

orang dalam itu, maka saya ingin mengajak untuk belajar menggunakan judgment

profesional Anda. Kita bukanlah robot yang bekerja sesuai dengan ‘setelan’

program. Kita adalah manusia yang memiliki kemampuan untuk menilai dan

mengambil keputusan. Perhatikanlah jika teman Anda didepartemen lain meminta

pengecualian pada kondisi khusus. Janganlah bersembunyi dibalik kata ‘prosedur’.

Justru kengototan kita bisa merusak reputasi perusahaan. “Maaf Bung,

prosedurnya 14 hari kerja,” misalnya. Gunakan kemampuan berpikir dan

pengambilan keputusan Anda, maka Anda akan tahu bahwa; menyelesaikannya dengan lebih

cepat menjaga reputasi perusahaan dimata pihak luar yang menjadi mitra bisnis atau

pelanggan Anda. Lagipula, logika umum mengatakan bahwa dalam hal melayani

berlaku hukum;”lebih cepat, lebih baik’. Maka gunakanlah judgment profesional

Anda.

5. Balaslah keburukan dengan kebaikan. Ada juga orang yang menyulitkan

orang lain karena mereka merasa kesal kepada orang itu. Misalnya, “orangnya

jutek, ngapain saya mudahin!” Lho, yang jutek salah satu atau keduanya ya? Ada

juga yang bilang;”Dia kebiasaannya mau cepat melulu, biar kita lambatin aja

sekalian…” Ada lho orang yang berprinsip demikian. Mereka hanya memikirkan

untuk ‘membalas’ orang yang tidak ‘cocok’ dengannya tanpa mempertimbangkan

dampaknya bagi orang-orang lain yang tidak kelihatan. Ketika kita membuat susah

satu orang dikantor, mungkin efeknya terbawa ke rumah. Disana mungkin ada istri

yang sedang hamil. Atau anaknya yang demam. Balita yang membutuhkan susu. Atau,

mungkin ada anak yatim yang menantikan sesuatu. Kita tidak pernah tahu. Maka perlakuan

buruk kita kepada orang yang tidak kita sukai itu telah salah sasaran. Dan kita

jadi berdosa kepada mereka. “Tapi, saya tidak suka dengan cara orang itu

menyuruh-nyuruh saya. Bos saya juga nggak gitu-gitu amat!” Apakah Anda pernah

mendengar kalimat itu? Sounds familiar, ya. Hey, ingatlah bahwa kita hidup

bukan untuk saling berbalas keburukan. Anda adalah orang baik. Maka janganlah

ikut terseret untuk meninggalkan sikap dan perilaku baik. Bahkan jika orang

lain melakukan keburukan kepada Anda. Balaslah keburukan mereka dengan

kebaikan. Mengapa? Karena Anda adalah orang baik.

Memang

tidak mudah untuk memudahkan urusan orang lain. Khususnya memudahkan mereka

yang menurut penilaian kita sering menyulitkan kita. Sulit juga untuk

memudahkan urusan orang yang suka meminta kita cepat-cepat. Tetapi, bukankah

nilai diri kita meningkat semakin tinggi justru ketika kita bisa membuat mudah

urusan mereka? Jika hati Anda masih terganjal oleh kedongkolan atas perilaku

mereka yang hendak Anda mudahkan urusannya itu, barangkali nasihat dari guru

kehidupan saya bisa menjadi bahan renungan. Beliau mengatakan;”Siapa saja yang selama

hidupnya gemar memudahkan urusan orang lain, Maka Allah akan memudahkan segala

urusannya di dunia dan diakhirat.” Oh, siapakah gerangan yang bisa memudahkan

urusan kita secara sempurna selain Dia Yang Maha Kuasa? Maukah Anda dimudahkan

urusannya oleh Tuhan? Jika demikian, belajarlah untuk memudahkan urusan orang

lain.

Mari Berbagi Semangat!

Dadang Kadarusman - 9 Agustus 2011

Natural

Intelligence Learning Facilitator

Website: http://www.dadangkadarusman.com

Buktikan "SEIKHLASNYA"; mulai 17 Agustus 2011

Catatan Kaki:

Keikhlasan

seseorang dalam melayani tercermin dari usahanya untuk memudahkan urusan

orang-orang yang dilayaninya.

Silakan di-share jika naskah ini Anda

nilai bermanfaat bagi yang lain. Tapi tolong, jangan diperjualbelikan ya.


Type your summary hereType rest of the post here Read More......

Selasa, 01 November 2011

Alam Batam (Landscape of Batam Island)







Laut batam memang terkenal akan keindahannya, selain kaya akan keanekaragaman hasil laut. berikut ini BAC menampilkan beberapa pantai, dimana kegiatan outbond BAC berlangsung.


Type your summary hereType rest of the post here Read More......